14 Agustus 2013

Profil DDIAD JAYAPURA

Profil DDI-AD Jayapura

Profil Pondok Pesantren Darud Da'wah Wal-Irsyad (DDI) Kota Jayapura Provinsi Papua
Pondok Pesantren Darud Da’wah Wal-Irsyad (DDI) Jayapura Provinsi Papua memulai aktivitas Pendidikan dan Sosial sejak tahun pelajaran 1991/1992 berdasarkan Akte Notaris No. 18/tanggal 16 Desember 1992. Dan sejak Pendiri Utama DDI Anregurutta K.H. Abdurrahman Ambo Dalle wafat tahun 1998, maka sekarang ini nama beliau diabadikan dibelakang DDI dengan nama Darud Da’wah Wal-Irsyad Abdurrahman Ambo Dalle  (DDI-AD). 
Upaya pendirian dan Pengembangan Pondok Pesantren DDI-AD adalah dalam rangka ikut serta menyukseskan Pendidikan Nasional untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia yang ber-Ilmu, ber-Akhlaq serta berwawasan luas untuk mensosialisasikan hidup dan kehidupannya dalam mengemban amanah sebagai Khalifah di muka bumi ini.
Al-Hamdulillah hingga saat ini Pondok Pesantren DDI-AD yang program Pendidikannya telah meluluskan Santri-Santriwati kurang lebih 1.000-an orang, diantaranya ada yang melanjutkan Pendidikannya ke Madrasah Aliyah atau ke SMU hingga ke Perguruan Tinggi  di Universitas Negeri dan Swasta seperti UNCEN, STAIS, STJ (Jayapura) serta IAIN, UMI, UNHAS dan Universitas Islam Al-Bir (Makassar). Dan sebahagiannya sudah bekerja di Istansi-Istansi termasuk TNI-Polri serta menjadi tenaga-tenaga Da’i  di tempatnya masing-masing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar